INVERSI.ID– Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada hari ini, Rabu (4/9) berpotensi melemah. Samuel Sekuritas Indonesia memprediksi indeks akan terkonsolidasi di rentang 7580-7750.
IHSG hari ini dibuka 7.577,06 melemah 39,4 poin setelah penutupan sehari sebelumnya 7.616,52. Baik Nikkei maupun KOSPI dibuka melemah pagi ini. Dimana Nikkei (-3,36%) maupun KOSPI (-2,72%).
Baca juga: Realisasi Investasi Semester I 2024 Tembus Rp829,9 Triliun
“Kami memperkirakan IHSG akan bergerak turun hari ini, mengingat penurunan di sebagian besar pasar,” ungkap Analis Riset Ekuitas Samuel Sekuritas Indonesia, Ashalia Fitri Yuliana dalam paparannya, Rabu (4/9).
Pasar AS Ditutup Melemah pada Hari Selasa (3/9)
Adapun Pasar AS ditutup melemah pada hari Selasa (3/9). Saham Dow melemah -1,51%, S&P 500 -2,12%, dan Nasdaq turun -3,26%.
Baca juga: BI Sebut Inflasi Indeks Harga Konsumen Tetap Terjaga di Kisaran Sasaran 2,5±1%, Ini Penjelasannya
“Pasar mengalami pelemahan akibat tanda-tanda pelemahan selama pengumuman PMI serta saham teknologi seperti NVIDIA yang turun -9%,” urai Ashalia
Imbal hasil UST 10Y turun -0,075bps (-1,92%) menjadi 3,8%, dan Indeks USD naik +0,16% menjadi 101,8.