IHSG Berpotensi Terkoreksi, Berikut Saham Pilihan Hari Ini

By birdieni
3 Min Read
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (10/9) sore ditutup naik mengikuti penguatan mayoritas bursa saham kawasan Asia. (Dok Freepik)

INVERSI.ID– Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Kamis (26/9) masih berpotensi melanjutkan koreksi jika belum berhasil menembus level resistance di 7.810 dan 7.910.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana alias Didit mengatakan bahwa secara teknikal, apabila IHSG belum berhasil break dari level 7.810 dan 7.910 sebagai area resistance terdekatnya, maka posisi IHSG saat ini sedang berada pada bagian dari wave [ii] dari wave 3 atau bagian dari wave 4 dari wave (3) ada label merah.

“Hal tersebut berarti, terdapat peluang IHSG melanjutkan koreksinya untuk menguji 7,454-7,562, dengan level support 7.654 atau 7.546 dan level resistance 7.810 atau 7.910,” ujar Didit sebagaimana MNC Sekuritas Daily Scope Wave sebagaimana dikutip dari ANTARA.

- Advertisement -

Rekomendasi saham pilihan

Untuk transaksi hari ini, Didit merekomendasikan beberapa saham pilihan berdasarkan analisis teknikal. Berikut adalah rekomendasi saham dari MNC Sekuritas untuk hari ini:

PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO)

Rekomendasi: Buy on Weakness
Target Harga: 3.980 – 4.150
Stoploss: Di bawah 3.370

ADRO terkoreksi 1,34 persen ke level 3.690 disertai dengan munculnya volume penjualan.

Diperkirakan, posisi ADRO saat ini sedang berada pada bagian dari wave (iv) dari wave [c], sehingga ADRO masih rawan melanjutkan koreksinya terlebih dahulu.

Pada perdagangan Kamis (26/9) ASII terkoreksi 0,95 persen ke level 5.225 disertai dengan munculnya volume penjualan. (Dok Astra International)

PT Astra International Tbk (ASII)

Rekomendasi: Buy on Weakness
Target Harga: 5.350 – 5.425
Stoploss: Di bawah 5.075

ASII terkoreksi 0,95 persen ke level 5.225 disertai dengan munculnya volume penjualan.

Diperkirakan, posisi ASII saat ini sedang berada pada bagian dari wave (v) dari wave [iii], sehingga ASII berpeluang berbalik menguat dalam jangka pendek.

Leave a comment