Jokowi Hadiri Puncak Peringatan Hari Pers Nasional 2024 di Ancol

By Syahrul Munir
4 Min Read
Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi dan Menteri Dalam Negeri Muhamad Tito Karnavian hadir dalam acara Konvensi Nasional Media Massa dalam memperingati Hari Pers Nasional 2024. (FOTO: Humas HPN 2024)

Penghargaan Insan Pers

Hari Pers Nasional 2024 merupakan penghargaan bagi seluruh insan pers yang telah berkontribusi dalam memajukan dan menjaga keutuhan bangsa Indonesia. Sebagai pilar demokrasi, eksistensi wartawan Indonesia menjadi semakin penting dalam perannya untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan dan menjaga keutuhan bangsa.

Dalam peringatan HPN tahun 2024, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta ikut ambil bagian menjadi penyokong terselenggaranya perayaan Hari Pers Nasional 2024 di Jakarta.

Asisten Pemerintahan Sekretaris Daerah sekaligus Pelaksana Tugas Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Provinsi DKI Jakarta, Sigit Wijatmoko mengatakan, Pemprov DKI Jakarta mewakili masyarakat dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, mengucapkan terima kasih atas kehormatan yang telah diberikan kepada Jakarta untuk kembali menjadi tuan rumah rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional 2024.

- Advertisement -

Sinergi antara pemerintah dengan media berperan penting membentuk masyarakat yang demokratis dan tercerahkan. Harapannya, media dan seluruh insan pers dapat memberikan informasi kredibel dan bertanggung jawab dalam menyampaikan berbagai program pemerintah dan menyalurkan aspirasi masyarakat dengan baik.

Leave a comment