Jokowi Tegaskan Tak Kampanye di Pemilu 2024, Mahfud Md: Anda Saja yang Menilai

By DP
3 Min Read
Presiden Jokowi tegaskan tak kampanye di Pemilu 2024, calon wakil presiden Mahfud Md persilakan kepada masyarakat untuk menilai kegiatan Jokowi. (Foto: Antara)

Presiden Jokowi tegaskan tak kampanye di Pemilu 2024, calon wakil presiden Mahfud Md persilakan kepada masyarakat untuk menilai kegiatan Jokowi.

Mengingat Mahfud Md juga adalah salah satu peserta Pilpres 2024 yang maju bersama calon presiden Ganjar Pranowo dan mendapatkan nomor urut 3.

Begitu juga calon presiden Ganjar Pranowo yang mengaku sangat menghormati Jokowi dalam keputusan ini.

- Advertisement -

“Anda saja yang menilai apakah itu kampanye atau bukan,” kata Mahfud usai acara Tabrak, Prof! di Pos Bloc, Jakarta, dilansir dari Antara.

Meskipun begitu, Mahfud membiarkan masyarakat untuk menilai aktivitas Jokowi selama masa kampanye, termasuk apakah itu dianggap sebagai berkampanye atau tidak.

Baca Juga: Fakta-fakta Jokowi Tegaskan Tak Akan Ikut Kampanye Pemilu 2024, Yang Bilang Siapa?

“Sebagai kontestan, saya tidak akan menilai itu secara langsung,” ujar mantan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) tersebut.

Presiden RI Joko Widodo menegaskan bahwa dirinya tidak akan terlibat dalam kampanye untuk mendukung salah satu pasangan calon presiden dan wakil presiden dalam sisa masa kampanye Pemilu 2024.

“Yang bilang siapa? Jika pertanyaannya apakah saya akan kampanye, saya jawab tidak, saya tidak akan berkampanye,” tegas Presiden Jokowi dalam keterangan pers di Gerbang Tol Limapuluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, pada hari Rabu, 7 Februari 2024.

Baca Juga: Fakta-fakta Jokowi dan Prabowo Makan Bakso Bareng, Anies Ngaku Tak Panik

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu kembali menegaskan bahwa apa yang diungkapkan sebelumnya mengenai kemungkinan Presiden berkampanye adalah sebatas menyampaikan ketentuan undang-undang.

“Ini saya ingin tegaskan kembali pernyataan saya sebelumnya bahwa Presiden memang diperbolehkan untuk berkampanye dan juga sudah pernah saya tunjukkan bunyi aturannya,” kata Jokowi.

Leave a comment