Kecelakaan Maut Tol Jakarta-Cikampek Renggut Nyawa, 12 Orang Meninggal

By Syahrul Munir
3 Min Read
Kendaraan terbakar akibat kecelakaan maut di Tol Jakarta Cikampek. 12 Orang meninggal. (FOTO: Facebook/Ninih Casini)

Kecelakaan lalu lintas di jalur contra flow atau arus berlawanan di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) kilometer 58 merenggut nyawa, Senin (8/4/2024). Sebanyak 12 orang diduga meninggal dunia akibat kecelakaan di jalur mudik tersebut.

Lima korban tewas diantaranya berada di dalam mini bus dan dua kendaraan lainnya. Peristiwa kecelakaan itu berakibat terjadi kemacetan di jalur tol tersebut.

Insiden kecelakaan maut di jalur contra flow ini berdasarkan informasi satu mini bus melaju dari arah Jakarta melalui jalur contra flow. Namun diduga kendaraan mobil tersebut oleng yang akhirnya menabrak bus yang datang dari arah berlawanan.

- Advertisement -

Tabrakan itu membuat muncul asap hitam membubung tinggi yang berasal dari mobil yang terbakar.

PT Jasa Marga menerangkan kecelakaan itu terjadi di KM 58 + 600 arah Jakarta Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada hari ini pukul 07.04 WIB. Petugas pun sudah mendatangi lokasi kejadian dan melakukan evakuasi.

Baca juga: Fakta-Fakta Bus PO Bhinneka Terbalik di Tol Cikampek, 6 Orang Tewas

Kecelakaan ini melibatkan 3 kendaraan yaitu Daihatsu GrandMax (KR1), Daihatsu Terios (KR2), dan Bus Besar (KR3).

Leave a comment