Ucapan Terima Kasih Prabowo
Tak lupa, Prabowo juga ucapkan rasa terima kasihnya pada semua pihak hingga dirinya berhasil bersama Gibran Rakabuming Raka menjadi pemenang Pilpres 2024.
Khususnya para ketua umum partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju.
“Saya Prabowo Subianto sebagai calon presiden bersama cawapres saudara Gibran Rakabuming Raka yang diusung oleh Koalisi Indonesia Maju, kami menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh ketua umum dan semua kader dari semua partai anggota Koalisi Indonesia Maju,” ucapnya.
“Kemudian, Ketua TKN saudara Rosan Perkasa Roeslani. Kemudian saudara Prof. Dr. Sufmi Ahmad Dasco, Ketum Prima Agus Jabo, Ketua Projo saudara Budi Arie,” lanjutnya.
Baca Juga: Prabowo-Gibran Pemenang Pilpres 2024, Surya Paloh: Partai NasDem Nyatakan Terima Hasil Pemilu 2024
Tak lupa, sebagai seorang pemenang Pilpres 2024, Prabowo juga mengajak masyarakat untuk saling menghormati perbedaan.
“Kami mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk bersama-sama menatap ke depan, bersatu dan bergandengan tangan karena tantangan kita sebagai bangsa masih sangat besar, kita harus bersatu, kita harus rukun, kita harus bekerja sama untuk membawa Indonesia menuju kemakmuran dan keadilan,” ajaknya.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Dalam KPU tetapkan Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wapres RI 2024-2029, bertepatan dengan bulan Ramadan, Prabowo izin untuk mengumandangkan takbir.
“Karena ini adalah bulan suci Ramadan izinkanlah kami untuk takbir. Allahuakbar! Allahuakbar! Allahuakbar! Terima kasih sekali lagi yang berpuasa semoga menjalankan ibadah dengan sebaik-baiknya,” tutupnya.