Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas menyatakan forum sidang bersepakat laporan hilal dan rukyat 1 Syawal 1445 H jatuh pada Rabu (10/4/2024). Keputusan sidang isbat pada tahun ini pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H serentak esok hari.
“Forum sidang bersepakat, 1 Syawal 1445 H jatuh pada Rabu besok,” ujar Yaqut Cholil Qoumas dalam keterangan pers, Selasa (9/4/2024).
Kementerian Agama (Kemenag) RI menyatakan 1 Syawal 1445 Hijriah atau Hari Raya Idul Fitri secara hisab akan jatuh pada Rabu (10/4/2024), hal itu dibuktikan dengan wilayah Indonesia yang sudah masuk kriteria minimum tinggi hilal 3° dan elongasi 6,4°.
Baca juga: Catat! Kemenag Gelar Sidang Isbat Lebaran 1 Syawal 1445 H Malam Ini
“Sehingga tanggal 1 Syawal 1445 Hijriah secara hisab jatuh bertepatan dengan hari Rabu, tanggal 10 April 2024 Masehi,” kata Anggota Tim Hisab Rukyat Kemenag RI, Cecep Nurwendaya, Selasa (9/4/2024).
Cecep melanjutkan, awal bulan Ramadan, Syawal dan Zulhijjah di Indonesia menggunakan metoda rukyat dan hisab. Hisab sifatnya informatif dan kedudukan rukyat sebagai konfirmasi dari hisab.
“Pada hari rukyat tanggal 9 April 2024, tinggi hilal di wilayah Indonesia antara 4° 52′ 43″ (4,88″) s.d. 7° 37′ 50″ (7,63″) dan elongasi antara: 8° 23′ 41″ (8,39″) sampai dengan 10″ 12′ 56″ (10,22″),” ungkap Cecep.