Enam startup East Ventures Masuk Daftar Forbes Asia 100 to Watch 2024

By birdieni
56 Min Read

McEasy

McEasy membantu perusahaan memonitor armada transportasi mereka dengan perangkat lunak dan alat bantu lainnya seperti kamera, GPS, dan sensor.

Baca Juga: Mengenal Cacar Monyet, Dinyatakan Darurat Kesehatan Global oleh WHO hingga Menkes Siapkan Vaksin

Pelanggannya termasuk perusahaan minyak dan gas milik negara, Pertamina, dan perusahaan logistik yang berbasis di Jakarta, JNE.

- Advertisement -

Pada bulan Juni, McEasy memperoleh pendanaan seri A+ dengan partisipasi dari East Ventures, menyusul pendanaan seri A sebelumnya sebesar US$6,5 juta yang dipimpin oleh East Ventures pada tahun 2022, sehingga total pendanaan seri A menjadi US$11 juta. East Ventures telah berinvestasi di McEasy sejak September 2021.

Mesh Bio

Mesh Bio menciptakan teknologi replika digital (digital twin technology)—atau “kembaran”—dari tubuh pasien untuk mendapatkan pengetahuan mengenaipotensi respons terhadap berbagai perawatan dan terapi untuk penyakit kronis.

Baca Juga: Gara-gara Ini, WHO Pertimbangkan Status Darurat Wabah Mpox

Adapun Mesh Bio bekerja sama dengan rumah sakit di Singapura untuk memprediksi risiko pasien yang mengalami kerusakan ginjal akibat diabetes tipe 2.

Pada bulan Januari, perusahaan mengumpulkan US$3,5 juta dalam pendanaan seri A dari investor yang dipimpin oleh East Ventures. East Ventures telah berinvestasi di Mesh Bio sejak Oktober 2023.

Leave a comment