Soroti Konsumsi Jemaah Haji
Muhadjir Effendi juga menyoroti konsumsi. Ia mendapati laporan bahwa makanan sudah sesuai apa yang diinginkan jemaah. Bahkan para jemaah haji tidak merasakan kekurangan makanan.
Mendapat informasi tersebut, ia memastikan semua layanan yang diberikan sudah memuaskan jemaah calon haji Indonesia. Dalam kunjungan tersebut, Muhadjir mendapatkan kesan dari jemaah kalau konsumsi berlebih.
“Tadi jemaah semuanya menyampaikan bahwa jumlah (makanan)-nya juga berlebih, kemudian juga menu sesuai dengan selera. Mereka bahkan ada yang bilang bahwa yang dikirim sebelumnya belum habis sudah datang yang berikutnya,” kata dia.
Situasi ini, lanjut Muhadjir menjadi indikator para jemaah haji merasakan mendapat pelayanan yang baik. “Ini saya kira pertanda bahwa mereka cukup. Tingkat kepuasaan para jamaah Insya Allah meningkat dibanding tahun lalu,” pungkasnya.