Momen Kamala Harris hingga Justin Trudeau Pakai Batik saat Gala Dinner di KTT ASEAN

By Anisa
2 Min Read
Momen Kamala Harris hingga Justin Trudeau Pakai Batik saat Gala Dinner di KTT ASEAN (Foto: Istimewa)

Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris hingga Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau menggunakan batik dalam Gala Dinner atau makan malam di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023.

Selain Kamala Harris dan Justin Trudeau, para pemimpin negara ASEAN dan juga mitra lainnya sama-sama memakai batik bernuansa warna bumi seperti cokelat, kuning, orange dan hijau.

Diketahui bahwa Gala Dinner merupakan jamuan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menyambut para pemimpin negara.

- Advertisement -

Kamala Harris Pakai Batik Cokelat

Dalam makan malam itu, Kamala Harri terlihat memakai batik berwarna cokelat biru. Ia tampak mengabadikan momen itu dengan berfoto bersama Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana.

PM Justin Trudeau dan Putranya Gunakan Batik

Kemudian Perdana Menteri Jutin Trudeau dan putranya Xavier Trudeau juga kompak mengenakan pakaian khas Indonesia, batik.

Xavier tampak mengenakan batik berwarna dasar hijau dengan motif dedaunan. Ia pun mengombinasikan batik itu dengan warna celana krem.

Sementara sang ayah, Justin mengenakan batik dengan warna dominan berwarna oranye.

Pemimpin Negara yang Hadir

Selain Harris dan Justin, para pemimpin lainnya juga datang yakni, Presiden Bangladesh Mohammed Shahabuddin dan istri, Perdana Menteri (PM) Kamboja Hun Manet serta istri. Kemudian, Sultan Brunei Hassanal Bolkiah didampingi Pangeran Mateen memakai batik cokelat biru.

Ada juga PM Australia Anthony Albanes, PM Laos Sonexay Siphandone, Sekjen PBB António Guterres, PM Cook Island Mark Brown. PM Malaysia Anwar Ibrahim dan istrinya juga hadir memakai batik.

Selanjutnya, PM Timor Leste Xanana Gusmão, PM Kanada Justin Trudeau yang datang bersama anaknya, PM Jepang Fumio Kishida, PM Singapura Lee Hsien Loong. Selain itu, Vietnam Pham Minh Chinh, PM Filipina Bongbong Marcos, Perwakilan Thailand Sihasak Phuangketkeow, Menlu Rusia Sergey Lavrov.

Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol dan PM China Li Qiang juga terlihat hadir.

Jokowi dan Ibu Negara Pakai Baju Adat Betawi

Sedangkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Ibu Negara Iriana juga terlihat mengenakan baju adat khas Betawi. Jokowi terlihat mengenakan jas hitam dan beskap oranye, sedangkan Iriana memakai kebaya bermotif bunga.

Leave a comment