Pemerintah akan Bagikan Rice Cooker Gratis, Ini Kriteria Mendapatkannya

By Alexander
2 Min Read
Ilustrasi Rice Cooker Gratis dari Pemerintah (CNNIndonesia)

Sebanyak 500 unit Rice Cooker akan dibagikan pemerintah kepada masyarakat yang akan dimulai pada akhir November 2023. Pembagian Rice Cooker gratis ini akan disalurkan oleh Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM).

Tujuan dari pada program pembagian Rice Cooker secara gratis ini adalah dalam upaya dukungan terhadap pemanfaatan energi bersih yang lebih ramah lingkungan dan dapat meningkatkan konsumsi listrik dan penghematan biaya masak.

Berdasarkan keterangan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif, bahwa pembagian tersebut kini sedang dalam pengadaan melalui e-katalog Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).

- Advertisement -

Menurutnya, pengadaan tersebut akan terlaksana pada penghujung bulan ini dan akan didistribusi hingga pertengahan Desember 2023.

Baca juga: Kumpulan Janji-Janji Sejumlah Menteri untuk Masyarakat Pulau Rempang, Serahkan SHM hingga Rumah Gratis

“Alat masak berbasis listrik ini statusnya saat ini DIPA sudah terbit dan dalam penyiapan data calon penerima dan penyiapan pengadaan melalui e-katalog,” kata Arifin, Selasa (21/11/2023).

Rice cooker yang akan dibagikan kepada masyarakat secara gratis mulai akhir November 2023 memiliki spesifikasi atau kriteria tertentu yang sudah ditetapkan pemerintah.

Penerima program tersebut akan mendapatkan satu set rice cooker, buku pengoperasian rice cooker, kartu garansi, dan brosur yang berisi rekomendasi pola pemakaian rice cooker.

Adapun, jenis rice cooker yang akan dibagikan secara gratis, yakni mempunyai kapasitas pengenal 1,8-2,2 liter Dilengkapi tulisan “Hibah Kementerian ESDM dan Tidak untuk Diperjualbelikan”.

Baca juga: Siswa SMP di Solo Dapat 1500 Tiket Gratis Nonton Piala Dunia U17 2023

Sementara syarat untuk mendapatkan rice cooker gratis adalah sebagai berikut:

Leave a comment