Pada Kamis, 16 Mei 2024, terjadi percobaan penculikan di TK Hang Tuah yang berlokasi di Jalan Gadang, Tanjung Priok. Insiden ini menggemparkan lingkungan sekolah dan menjadi peringatan penting bagi para orang tua untuk selalu waspada.
Pelaku yang mencoba menculik seorang anak bernama ATA berpura-pura menjadi tantenya. Pelaku mendatangi sekolah dan mengaku kepada staf bahwa ia datang untuk menjemput ATA.
“Dia bilang mau jemput anak yang bernama ATA, anak TK situ. Katanya, dia tantenya. Dia juga mengaku anaknya sekolah di SD Hang Tuah di situ,” ucap @cassh204 melalui pesan langsung yang dikutip dari akun medsos lensa berita Jakarta
“Ibu-ibu di sana langsung menelepon mama ATA, dan ternyata mamanya tidak kenal dengan pelaku,” lanjutnya.
Beruntung, upaya pelaku berhasil digagalkan oleh para ibu-ibu yang berada di lokasi. Mereka segera menghubungi ibu ATA untuk mengonfirmasi kebenaran cerita pelaku.
Baca Juga: Asinan Segar Rekomendasi di Jakarta, Sajian Nikmat yang Bikin Nagih
Setelah diketahui bahwa ibu ATA tidak mengenal pelaku, pihak sekolah segera mengamankan pelaku dan melaporkannya ke pihak berwajib.
Pelaku saat ini telah diamankan dan dibawa ke kantor polisi untuk dimintai keterangan lebih lanjut. Kejadian ini mengingatkan pentingnya kewaspadaan dalam menjaga keamanan anak-anak di lingkungan sekolah.