Seperti apa profil dan biodata Selvi Ananda, istri Gibran Rakabuming diduga dilecehkan dan diancaman?
Selvi Ananda saat ini menjadi perbincangan hangat di media sosial setelah mendapat ancaman penculikan oleh salah satu pengguna Twitter.
“Gue menghilang dari TL ya, hebat kalian tahu rumah gue. Polisi sudah dapat alamat gue dan sekarang polisi bawa berkas. Tiga hari lagi muka gue di TV dan satu lagi buat bocil @gibran_tweet jaga baik-baik ya bini lo. Teman gue bakalan menculik binmi lo wasalam semua kec* dan,” tulis akun @klasik***.
Selain diancam, ada juga pengguna Twitter diduga melecehkan Selvi Ananda lewat sebuah postingan.
“@gibran_tweet cil istri lo boleh juga lah ya jadi budak s**,” tulis akun Twitter @p40812.
Mendengar kabar tersebut, awalnya Gibran hanya menegur pelaku lewat postingan balasan. Namun pada akhirnya ayah dua orang anak itu pun memilih untuk melaporkan penghina istrinya kepada pihak yang berwajib.
Namun setelah kabar tersebut beredar hingga viral di media sosial, banyak yang penasaran dengan sosok Selvi Ananda. Berikut profil Selvi Ananda dan biodatanya.
Baca Juga: Profil Biodata Ganjar Pranowo Isu Mualaf hingga Silsilah Keturunan
Baca Juga: Profil Biodata Prabowo Subianto dari Agama hingga Karir
Menantu Presiden Joko Widodo
Sosok Selvi Ananda dikenal sebagai menantu Presiden Republik Indonesia ketujuh yaitu Joko Widodo dan ibu negara Iriana. Selvi Ananda merupakan istri dari Gibran Rakabuming Raka, anak sulung dari Presiden Jokowi.
Selvi Ananda menikah dengan Gibran pada 11 Juni 2015, kini keduanya pun dikaruniai dua orang anak yaitu Jan Ethes Srinarendra lahir pada 10 Maret 2016. Sedangkan pada 15 November 2019 Gibran dan Selvi dikaruniai anak perempuan bernama La Lembah Manah.
Baca Juga: Profil dan Biodata Dennis Perez, Pemeran Derrick di Film LDR: Love Distance Relationshi
Pendidikan Selvi Ananda
Mengenai pendidikan Selvi Ananda, ia merupakan lulusan dari SMA Negeri 1 Surakarta. Setelah itu ia melanjutkan kuliahnya di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AUB.
Selvi Ananda merupakan sarjana akuntansi yang berhasil menyelesaikan studinya selama 4 tahun, terhitung dari 2007 hingga 2011.
Selvi lulus dengan predikat memuaskan, dengan Indeks Prestasi Kumulatif 3,4. Dari sana, selvi bekerja disebuah bank swasta, yaitu PaninBank.
Saat kuliah, Selvi Ananda juga dikenal sebagai mahasiswi yang aktif. Salah satu kegiatan yang pernah dijalankannya adalah menjadi pembawa acara (presenter) disebuah stasiun televisi lokal.
Baca Juga: Profil dan Biodata Nama Cawapres Anies Baswedan, hingga Jadi Viral dan Trending Topic
Baca Juga: Profil dan Biodata Connie Nurlita, Pedangdut Meninggal Dunia karena Serangan Jantung
Putri Solo 2009
Selvi Ananda sudah pernah mengikuti pemilihan putra-putri daerah, yaitu putra-putri solo. Pada 2007, Selvi sempat mengikuti ajang ini namun gagal menjadi pemenang, sehingga ditahun 2009 ia mencoba lagi mengikuti kompetisi yang serupa dan berhasil menyandang gelar Putri Solo 2009.
Profil dan Biodata Selvi Ananda
Nama lengkap: Selvi Ananda Putri
Nama panggung: Selvi Ananda
Lahir: Surakarta, 9 Januari 1989
Umur: 34 tahun
Pendidikan: SMA Negeri 1 Surakarta, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi AUB
Suami/istri: Gibran Rakabuming (m. 2015)
Anak: Jan Ethes Srinarendra (l. 2016) dan
La Lembah Manah (l. 2019)
Orang tua: Didit Supriyadi (ayah) dan Sri Partini (ibu)
Baca Juga: Profil Biodata Putri Ariani, Penyanyi Difabel dapat Tiket Golden Buzzer di America’s Got Talent
Baca Juga: Profil Biodata Sanjay Mulani, Casting Director MD Pictures yang Setia Dampingi Rebecca Klopper