Profil dan Biodata Indra Jafar, Eks Kapolres Cirebon Pernah Tangani Kasus Vina

By Anisa
3 Min Read
Profil dan Biodata Indra Jafar, Eks Kapolres Cirebon Pernah Tangani Kasus Vina (Foto: IST)

Brigjen Indra Jafar ikut menjadi sorotan terkait dengan kasus pembunuhan terhadap Vina Cirebon pada 2016 lalu. Dalam kejadian itu, Vina dan pacarnya M Rizky Rudiana atau Eki dibunuh dengan sadis oleh sekelompok geng motor.

Dalam kasus ini ada 11 orang pelaku yang jadi tersangka, delapan sudah diamankan dan 3 orang masih dalam pencarian polisi.

Diketahui bahwa kasus ini kembali menjadi sorotan setelah film Vina:Sebelum 7 Hari tayang di bioskop. Selain itu, polisi yang menangani kasus tersebut pun menjadi sorotan seperti Indra Jafar.

- Advertisement -

Indra Jafar menjadi sorotan karena saat berpangkat AKBP, ia sempat menjabat sebagai Kapolres Cirebon Kota. Namun kini ia sudah menjadi jenderal yang hebat.

Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil Indra Jafar dan biodata Indra Jafar Inversi.id rangkumkan untuk Anda.

Sosok Indra Jafar

Indra Jafar merupakan seorang polisi yang lahir di Kota Malang, 16 April 1974. Artinya kini umur Indra sudah 50 tahun. Dan menganut agama Islam.

Mengenai pendidikannya, Jafar lulusan dari Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 1995. Selain itu, ia juga pernah menempuh pendidikan polisi lainnya seperti Dikjur Das PA Intel (1996), Dikjurdas Perwira Lantas (1997), dan Jur Lan PA Reg Ident Lantas (1998), PTIK (2006) dan Sespimmen (2012).

Baca Juga: Biodata dan Profil Vina Cirebon, Remaja 16 Tahun Korban Pembunuhan Kisahnya Dijadikan Film

Selain itu, Indra juga telah menyelesaikan studi S-1 Ilmu Hukum di Universitas Indonesia (UI). Dan menyelesaikan S2 Kajian Ilmu Kepolisian di kampus yang sama.

Leave a comment