Bali United Berusaha Tampil Maksimal dan Raih Kemenangan
Selain itu, dari sisi finansial juga tentunya sangat rugi, pasalnya tidak ada pendapat dari tiket penonton, ditambah lagi sponsor juga akan terkena dampaknya.
“Soal finansial juga dari klub bilang ini rugi. Saya pikir buat semifinal, pasti dia dapat iklan, dari jual baju, sangat rugi. Saya pikir semua pelatih pemain, mau main sama suporter, kita selebrasi gol setiap pertandingan. Suporter senang, saya pikir tanpa suporter sepak bola tidak bagus,” ucapnya.
Meski demikian, Teco berusaha menerima keputusan tersebut, saat ini yang terpenting adalah anak asuhnya berusaha menampilkan permainan terbaiknya dan meraih kemenangan pada leg pertama Championship Series kompetisi Liga 1 2023-2024.
“Tapi kita harus terima keputusan saya sebagai pelatih, Irfan sebagai pemain. Kita tidak bisa apa-apa, kita harus terima keputusan tidak bisa bermain di stadion utama, kita harus kasih yang terbaik di sana. Meskipun kita tanpa suporter,” tegasnya.