Bang Bes Sebut Perjalanan Away Timnas Indonesia Tak Mudah

By DP
3 Min Read
Mantan asisten pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla dan Simon McMenemy, Bayu Eka alias Bang Bes mengungkapkan tantangan berat yang dihadapi tim jelang laga tandang dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga. (Foto: YT BebAS Podcast)

INVERSI.ID – Mantan asisten pelatih Timnas Indonesia, Luis Milla dan Simon McMenemy, Bayu Eka alias Bang Bes mengungkapkan tantangan berat yang dihadapi tim jelang laga tandang atau away dalam lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga.

Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, pada Kamis, 10 Oktober 2024. Lima hari kemudian, skuad Garuda akan melanjutkan perjalanan ke China untuk bertanding melawan tuan rumah di Stadion Qingdao Youth Football, Shandong, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Bang Bes, yang juga merupakan asisten pelatih Dewa United, menyampaikan pandangannya soal kesulitan laga tandang saat berbicara dengan anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga.

- Advertisement -

“Laga away akan selalu sulit, karena perjalanan away itu tidak akan mudah” ujar Bang Bes melalui kanal YouTube BebAS Podcast.

Baca Juga: Diperkuat Pemain Muda, Bang Bes: Timnas Indonesia Punya Generasi Emas

Ia juga memuji performa luar biasa tim asuhan Shin Tae-yong yang berhasil menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1 di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, pada Jumat, 6 September 2024.

“Kita mungkin bisa percaya diri hasil lawan Arab Saudi itu luar biasa, tetapi perjalan away itu selalu sulit” tambahnya.

Menurut Bang Bes, ada banyak faktor yang mempengaruhi performa pemain dalam laga tandang, salah satunya adalah adaptasi terhadap lingkungan baru, termasuk perbedaan waktu.

“Karena kita harus menyesuaikan dengan cuaca, terus juga perbedaan waktu, pemain-pemain dari Indonesia, Eropa. Jadi tidak akan pernah mudah” jelasnya.

Leave a comment