BYD Raih Hampir 3.000 Pesanan Kendaraan di GIIAS 2024, M6 Dominasi Minat Konsumen

By dwi kurnia
2 Min Read
BYD Raih Hampir 3.000 Pesanan Kendaraan di GIIAS 2024. (Foto: Stand BYD di Indonesia)

BYD Raih Hampir 3.000 Pesanan Kendaraan di GIIAS 2024

Namun, Luther tidak memberikan rincian jumlah pesanan untuk masing-masing model kendaraan listrik BYD. Selama GIIAS 2024, BYD menampilkan beberapa model kendaraan seperti Seal, Atto 3, Dolphin, serta satu model yang belum dijual di Indonesia, yaitu BYD Yangwang U8.

Menurut data perusahaan, sebanyak 2.081 orang mencoba mengendarai kendaraan BYD selama pameran. “Jumlah konsumen yang melakukan test drive mencapai 2.081 unit selama GIIAS 2024. M6 menjadi mobil yang paling banyak dicoba. Ini menandakan bahwa antusiasme konsumen terhadap kendaraan listrik semakin meningkat,” kata Luther.

Dengan pencapaian ini, BYD menunjukkan bahwa minat konsumen terhadap kendaraan listrik di Indonesia terus berkembang.

- Advertisement -

Baca juga: PT Neta Auto Indonesia Raih 327 SPK di GIIAS 2024, Alami Peningkatan

Leave a comment