INVERSI.ID – Tunggal putri andalan Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung sudah menyelesaikan pertandingan babak 32 besar di turnamen Denmark Open 2024. Hasilnya, Jorji, sapaan akrabnya sukses mengandaskan wakil tuan rumah, Line Kjaersfeldt lewat pertarungan panjang selama tiga gim.
Bertanding di Fyn Arena, Odense, Denmark, pada Rabu (16/10/2024) waktu Indonesia, Gregoria dan Kjaersfeldt langsung kejar-kejaran poin sejak awal laga sampai menjelang interval gim pertama. Dengan permainan taktis, Gregoria berhasil unggul 11-8 di interval.
Selepas interval, Gregoria Mariska Tunjung langsung tancap gas. Tanpa banyak kesalahan, ia memperlebar keunggulan menjadi 17-12. Sempat hilang fokus sehingga lawannya bisa memperkecil keadaan, Jorji akhirnya mampu mengunci kemenangan dengan skor 21-18.
Di gim kedua, aksi kejar-kejaran angka masih terjadi. Namun, kali ini giliran Line Kjaersfeldt yang beberapa kali unggul. Interval gim kedua pun berakhir dengan skor 10-11 untuk keunggulan tunggal putri tuan rumah.
Baca juga: Denmark Open 2024: Leo/Bagas Melaju ke 16 Besar Usai Lalui Laga Ketat
Selepas interval, pertandingan kembali berlangsung ketat. Sempat tertinggal 13-16, Gregoria mampu berbalik unggul dengan skor 18-17 jelang akhir gim kedua. Sayang, ia tidak bisa memaksimalkan keadaan dan harus menyerah dengan 18-21.
Tak ingin kalah, Gregoria langsung tancap gas di gim penentuan. Peraih medali perunggu Olimpiade Paris 2024 itu sukses tampil menekan lawannya dengan keunggulan cukup jauh. Interval gim ketiga pun berakhir dengan skor 11-2 untuk keunggulan Gregoria.
Mendapat momentum, Gregoria lantas melanjutkan permainan impresifnya di sisa laga. Upaya Line Kjaersfeldt untuk memperkecil selisih poin sukses dimentahkan dengan permainan apik yang ditunjukkan. Set ketiga pun berakhir dengan skor 21-11 untuk Gregoria Mariska Tunjung.
Kemenangan Gregoria atas wakil tuan rumah memastikannya mendapat satu tempat di babak 16 besar Denmark Open 2024. Ia sukses menyusul dua wakil Indonesia lainnya, Leo/Bagas dan Rehan/Lisa yang juga berhasil menang di babak 32 besar.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.