INVERSI.ID – Satu lagi wakil Indonesia tersingkir di babak 16 besar turnamen bulutangkis Denmark Open 2024. Ganda putra Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana gagal membentung kehebatan pasangan nomor satu dunia saat ini, Liang Weng Keng/Wang Chang asal China. Sempat memberikan perlawanan sengit, Leo/Bagas harus menyerah dalam pertandingan dua gim.
Bertanding di Lyn Arena, Odense, Denmark, pada Kamis (17/10/2024), Leo/Bagas yang baru dipasangkan pasca Olimpiade Paris 2024 langsung tertekan sejak awal. Permainan cepat Liang/Wang dengan variasi smash keras sulit diredam oleh Leo/Bagas. Skor 6-11 untuk Liang/Wang pun tercatat saat interval.
Setelah interval, Leo/Bagas masih belum bisa mengembangkan pola permainannya. Serangan sporadir Liang/Wang masih sulit dibendung sehingga selisih poin tak bisa mendekat. Gim pertama, Leo/Bagas kalah dengan skor 17-21.
Baca juga: Jonatan Christie Tersingkir, Tunggal Putra Indonesia Habis di Denmark Open 2024
Memasuki gim kedua, ritme permainan tak mengalami banyak perubahan. Leo/Bagas masih terus digempur oleh lawannya yang menerapkan variasi antara drop shot dan smash keras.
Selepas interval gim kedua, Leo/Bagas mencoba lebih agresif untuk keluar dari tekanan. Hasilnya, mereka sukses memangkas selisih hingga sempat unggul dengan skor 16-14.
Sayangnya, di poin-poin kritis menjelang akhir gim kedua, Liang/Wang kembali menemukan pola permainan terbaiknya. Gim kedua pun berakhir dengan skor 18-21 untuk keunggulan wakil dari China tersebut.
Tersingkirnya Leo/Bagas di babak 16 besar Denmark Open 2024 menambah hasil minor yang didapat kontingen Indonesia di turnamen BWF Super 750 tersebut. Sebelumnya, Jonatan Christie dan Rehan/Lisa juga gagal melaju lebih jauh. Tak hanya itu, dua wakil Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting dan Hendra/Ahsan malah langsung tersingkir di babak 32 besar.
Sejauh ini, Indonesia baru berhasil mengirim dua wakil ke babak perempat final lewat Putri Kusuma Wardani dan Rinov/Pitha. Asa Indonesia untuk memiliki wakil lebih banyak di pertandingan besok masih ada lantaran Fajar/Rian dan Gregoria Mariska Tunjung belum menyelesaikan pertandingannya.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.