Harga Tiket FIFA Match Day Indonesia vs Argentina, Paling Mahal Rp 4,25 Juta

By DP
2 Min Read
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan harga tiket laga persahabatan FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina paling murah sebesar Rp 600 ribu dan paling mahal hanya Rp 4,25 juta. Harga tiket itu merupakan kategori tiga. (Foto: turunminum.id/ Rifqi Dian Saputra)

Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengatakan harga tiket laga persahabatan FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina paling murah sebesar Rp 600 ribu dan paling mahal hanya Rp 4,25 juta. Harga tiket itu merupakan kategori tiga. Lebih murah ketimbang tiket konser Coldplay.

Para pecinta sepak bola dan masyarakat yang ingin melihat langsung FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina, dilansir dari turunminum.id, Senin, 29 Mei 2023, dapat membeli tiket melalui website resmi PSSI dan tiket.com. Kick off pembelian tiket ini pada tanggal 6 dan Juni 2023, dimulai pada jam 19.30 WIB. Harga jual tiket ini sudah termasuk pajak dan biaya servis.

“Penjualan tiket secara umum itu pada tanggal 6 dan 7 Juni 2023,” ujar Erick Thohir dalam konferensi pers tentang tiket FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina, Senin 29 Mei 2023.

- Advertisement -

Erick Thohir menambahkan pembelian tiket pada 5 Juni itu khusus pemegang kartu BRI. Erick juga menambahkan untuk tiket kategori 2 dijual seharga Rp 1,2 juta dan Kategori 1 Rp 2,5 juta dan VIP Barat paling tinggi yakni Rp 4,25 juta. Adapun total tiket yang disiapkan sebanyak 60 ribu tiket.

“Harga tiket ini jadi di satu jutaan, ini hitung-itungan yang bisa dilakukan secara maksimal. Ini bagian dari kita mendorong tahun depan pertandingan internasional lagi,” ujarnya.

Menguji Nyali Timnas

Erick Thohir yang merupakan Ketua Umum PSSI, menambahkan laga persahabatan FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina ini bertujuan untuk menguji nyali para pemain Timnas Indonesia menghadapi tim besar sekaligus juara dunia.

Selain itu, juga memperbaiki ranking Indonesia di dunia berdasarkan perhitungan FIFA.

Untuk itu, Menteri BUMN ini meminta dukungan suporter untuk dapat mensukseksan pertandingan kelas dunia, FIFA Matchday Indonesia lawan Argentina.

“Saya mohon dukungan suporter untuk dapat mensukseksan pertandingan kelas dunia,” ujarnya.

Leave a comment