Herve Renard Kembali Jadi Juru Taktik Hijau, Arab Saudi Bidik Piala Dunia 2026

By dwi kurnia
2 Min Read
Tim Nasional Arab Saudi telah resmi menunjuk kembali Herve Renard sebagai pelatih kepala, menggantikan Roberto Mancini yang dipecat pada Jumat (25/10/2024). (Foto: Antara)

INVERSI.ID – Tim Nasional Arab Saudi telah resmi menunjuk kembali Herve Renard sebagai pelatih kepala, menggantikan Roberto Mancini yang dipecat pada Jumat (25/10/2024).

Penunjukan ini diumumkan oleh Herve Renard melalui video yang diunggah di akun X timnas Arab Saudi, di mana ia menyatakan, “Saya kembali,” sembari mengenakan pakaian tradisional Arab Saudi.

Kontrak Renard dengan timnas Arab Saudi berlaku hingga akhir 2025, dengan opsi perpanjangan hingga akhir kompetisi Piala Asia 2027.

- Advertisement -

Baca juga: Lamine Yamal, Bintang Muda Bersinar Terang di Barcelona

Sebelumnya, Renard meninggalkan timnas Arab Saudi untuk melatih timnas Prancis wanita dalam persiapan untuk Piala Dunia dan Olimpiade Paris 2024.

“Saya memang tidak berniat pergi. Namun, saat negara membutuhkanmu, Anda harus merespons. Perjalanan saya dengan Arab Saudi belum berakhir. Puji Tuhan, saya kembali.” ujar pelatih asal Prancis tersebut.

Baca juga: SAFF Pecat Roberto Mancini dari Pelatih Timnas Arab Saudi, Ini Alasannya

Leave a comment