Jokowi Ungkap Timnas Indonesia Punya Modal Bagus di Piala Asia

By Syahrul Munir
3 Min Read
Presiden Jokowi didampingi Menteri BUMN Erick Thohir di kawasan IKN saat membicarakan Timnas Indonesia. (FOTO: Instagram)

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengaku senang dengan performance pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia saat melawan Irak di laga perdana Grup D Piala Asia 2023, di Qatar, Senin (15/1/2024). Presiden menyadari bahwa membangun tim yang kuat itu butuh waktu.

Meskipun kalah dari Tim Singa Mesopotamia, Jokowi senang karena rata-rata pemain Skuad Garuda berusia paling muda di antara pemain negara lain di Piala Asia 2023.

“Membangun sebuah tim yang baik itu membutuhkan waktu, yang saya senang, tim kemarin itu, kita adalah rata-rata usianya adalah paling muda dari Indonesia, karena di bawah 24 tahun,” kata Jokowi menjawab pertanyaan media usai meninjau perkembangan pembangunan Training Center (TC) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) di Ibu Kota Negara Nusantara (IKN), Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, pada Rabu (17/1/2024).

- Advertisement -

Baca juga: Jokowi Tinjau Training Center PSSI di IKN, Erick Thohir: Bagian Transformasi Sepak Bola Indonesia

Jokowi melanjutkan materi pemain Timnas Indonesia dominasi usia muda merupakan modal bagus, terutama untuk mendapatkan Timnas yang kuat pada jangka menengah dan panjang.

Leave a comment