Ada 20 Cabor Peparnas
Ketua PB Peparnas 2024 DB Susanto menyebut pihaknya akan menggunakan anggaran dari pemerintah pusat dengan sebaik-baiknya dengan melakukan berbagai persiapan sebelum-sebelumnya.
“Anggaran ini akan kami pergunakan untuk mendukung kegiatan Peparanas. Insya Allah minggu depan sudah dibuka. Sebelum turunnya anggaran, kami juga sudah lakukan persiapan venue, sudah siap, sudah lakukan monitoring evaluasi,” kata Susanto.
Penandatanganan kerja sama tersebut juga melibatkan pihak kepolisian dan kejaksaan sebagai bentuk pengawasan penggunaan anggaran.
Dito menyebutkan bahwa penyelenggaraan Peparnas juga dilakukan pengawasan oleh Satgas Tata Kelola, sebagaimana tim khusus tersebut melakukan evaluasi dari penyelenggaraan PON XXI Aceh-Sumatera Utara 2024.
Baca Juga: Atlet Binaraga Temanggung Akan Bersaing di Mr Olympia Amerika
Peparnas ke-17 akan dilaksanakan pada 6-13 Oktober 2024 mempertandingkan 20 cabang olahraga. Kota Solo bersama dengan Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Boyolali dan Kabupaten Karanganyar akan kedatangan 4.625 atlet dan ofisial serta ribuan pendukung dari 34 provinsi.