Eko Yuli Irawan menjadi salah satu atlet angkat besi yang turut mewakili Indonesia di Olimpiade Paris 2024 di Prancis, mulai 26 Juli hingga 11 Agustus.
Eko Yuli bersama 29 atlet lainnya berjuang untuk kembali mengibarkan bendera Merah Putih di Olimpiade Paris 2024.
Penasaran dengan sosoknya? Berikut biodata dan profilnya Inversi.id rangkumkan untuk Anda.
Profil Eko Yuli Irawan
Diketahui bahwa Eko Yuli Irawan adalah atlet angkat besi kelahiran Lampung pada 24 Juli 1989. Artinya kini umurnya sudah 35 tahun.
Dia terlahir dari keluarga yang kurang mampu, dimana sang ayah bernama Saman seorang pengayuh becak, dan sang ibu Wastiah seorang penjual sayur. Namun takdir berkata lain, Eko kini dikenal sebagai seorang atlet angkat besi.
Eko mengawali karirnya di Kejuaraan Dunia Junior 2006 dengan meraih medali perak. Setelah itu, ia melanjutkan karirnya dengan meraih banyak prestasi, seperti Olimpiade Beijing 2008 meraih medali perunggu.
Di kejuaraan angkat besi dunia yunior di Praha, Republik Ceko tahun 2007, Eko juga sempat meraih emas dan mendapatkan penghargaan sebagai the best lifter pada turnamen tersebut.
Pada Olimpiade London 2012, Eko berturut-turun jadi penyumbang medali pertama untuk Indonesia dengan meraih medali perunggu kelas 62 kg, saat itu ia menduduki peringkat ketiga dengan total angkatan 317 kg.
Eko mewakili Indonesia di Olimpiade Musim Panas 2020 di Tokyo, Jepang. Ia memenangkan medali perak di nomor 61 kg putra pada Olimpiade Musim Panas 2020 di Tokyo, Jepang
Sebagai seorang atlet, Eko telah memenangkan empat medali di Olimpiade Musim Panas, lima medali di kejuaraan dunia dan tiga medali di Pesta Olahraga Asia, termasuk satu emas tahun 2018.
Baca Juga: Biodata dan Profil Pitha Haningtyas Mentari, Rekan Rinov Rivaldy di Olimpiade Paris 2024