Saat Bertemu Sekjen KNVB, Erick Thohir Berencana Gelar Uji Coba Timnas Indonesia Vs Belanda

By DP
2 Min Read
Ketua PSSI, Erick Thohir, mengumumkan rencana PSSI untuk mengadakan pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia dan Timnas Belanda pada tahun 2025. (Foto: Instagram/@erickthohir)

INVERSI.ID – Ketua PSSI, Erick Thohir, mengumumkan rencana PSSI untuk mengadakan pertandingan uji coba antara Timnas Indonesia dan Timnas Belanda pada tahun 2025.

Rencana ini disampaikan setelah pertemuan Erick Thohir dengan Sekretaris Jenderal Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB), Gijs de Jong.

Dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, @erickthohir, serta akun resmi PSSI, @pssi, pada Rabu, 25 September 2024, Erick mengungkapkan bahwa pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU).

- Advertisement -

Baca Juga: Erick Thohir Harapkan Manfaat yang Besar pada Kerja Sama PSSI dengan KNVB

Kesepakatan ini berfokus pada peningkatan prestasi sepak bola Indonesia dan promosi di tingkat internasional.

“Indonesia dan Belanda punya hubungan yang panjang, hubungan di antara masyarakat menjadi pemicu dengan apa yang kita bisa kembangkan di sepak bola,” ujar Erick Thohir.

Harapan Kolaborasi yang Lebih Besar

Erick Thohir menekankan pentingnya kerja sama antara PSSI dan KNVB, dan berharap kolaborasi ini dapat mendukung perkembangan sepak bola Indonesia di berbagai aspek.

“Kami terus berusaha untuk membangun sepak bola Indonesia dengan kolaborasi bersama pihak lain. Hari ini, PSSI menjalin kerja sama dengan Federasi Sepak Bola Belanda atau KNVB dalam beberapa bidang,” tulis Erick di Instagram.

Kerja sama ini mencakup berbagai aspek, termasuk peningkatan kualitas pelatih, pengembangan bakat di level junior dan senior, serta sepak bola wanita.

Baca Juga: Usai Kerusuhan Persib Bandung vs Persija Jakarta, Erick Thohir: Saya Sungguh Sesalkan

“Mulai dari peningkatan kualitas pelatih, pengembangan talenta junior maupun senior dan juga sepak bola Wanita,” tambah Erick.

Erick juga mengungkapkan rasa terima kasih kepada Gijs de Jong atas sambutannya dan kesempatan untuk berbagi pengalaman mengenai perkembangan sepak bola di Belanda.

Ia berharap, kemitraan ini akan membawa manfaat besar bagi perkembangan sepak bola di Indonesia dan Belanda.

*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.

Leave a comment