INVERSI.ID – Timnas Indonesia U-17 baru saja mencatat prestasi gemilang dengan lolos ke putaran final Piala Asia U-17 2025. Hasil ini membawa antusiasme bagi Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, yang menargetkan pencapaian lebih tinggi lagi: tampil di Piala Dunia U-17.
Dalam pernyataannya, Erick Thohir menegaskan bahwa langkah menuju Piala Asia 2025 hanyalah awal dari misi besar Indonesia di panggung sepak bola internasional.
Tim Garuda Muda memastikan tiket mereka usai hasil imbang 0-0 melawan Australia U-17 di laga terakhir Grup G. Dengan poin sama seperti Australia, yakni tujuh poin dari tiga laga, Timnas Indonesia U-17 berhasil melangkah sebagai salah satu dari lima tim runner-up terbaik yang berhak ikut ke putaran final.
Baca Juga: Erick Thohir Siap Evaluasi Timnas Indonesia Usai Kekalahan dari China
“Hasil ini bukan hanya kebanggaan, tetapi juga harapan. Harapan agar kita bisa tampil di Piala Dunia U-17 2025,” ungkap Erick dalam unggahan media sosialnya pada Senin, 28 Oktober 2024.
“Di Piala Asia U-17 nanti, Timnas kita akan berjuang untuk jadi salah satu dari delapan tim terbaik demi meraih tiket ke Piala Dunia,” lanjutnya.