6 Cara ke GIIAS 2024, Dari Naik KRL hingga Kendaraan Pribadi

By dwi kurnia
6 Min Read
6 Cara ke GIIAS 2024, Dari Naik KRL hingga Kendaraan Pribadi. (Foto: KRL)

2. Naik kendaraan pribadi

Bagi kamu yang ingin menggunakan kendaraan pribadi, tersedia area parkir yang luas di sekitar  ICE BSD City. Terdapat area basement dan outdoor hall  ICE BSD yang bisa kamu gunakan untuk parkir.

Tak hanya itu, terdapat pula 6 kantong parkir di sekitaran  ICE BSD City yang disediakan oleh penyelenggara GIIAS 2024. Area kantong parkir tersebut terletak di The Breeze dan AEON Mall BSD, serta Edutown.

- Advertisement -

Catatan pentingnya, jika kamu ingin pergi menggunakan kendaraan pribadi, lalu lintas di sekitar venue GIIAS 2024 saat acara berlangsung mungkin akan padat.

3. Naik Transjakarta

Rekomendasi cara ke GIIAS 2024 selanjutnya dengan TransJakarta. Sama seperti kendaraan umum lain, TransJakarta menghadirkan solusi tepat untuk perjalanan yang nyaman dan hemat.

Dengan demikian, kamu bisa menghadiri GIIAS 2024 tanpa repot terjebak macet dan mencari tempat parkir.

Berikut ini panduan menggunakan Transjakarta ke GIIAS 2024:

Pergi ke GIIAS 2024 dengan menggunakan Transjakarta bisa dengan cara kamu naik Transjakarta koridor S11 dari Grogol dengan tujuan BSD.

Nantinya, kamu akan diturunkan di Teraskota atau Giant BSD. Setelah itu, kamu bisa mengikuti cara naik shuttle bus sebelumnya, untuk mencapai ICE BSD.

4. Naik Bus Umum

Kamu bisa naik bus dari terminal di area Jabodetabek dengan tujuan Poris Plawad. Setelah itu, kamu dapat turun di perempatan Giant BSD, dan lanjutkan dengan naik BSD Link. Kemudian, turun di The Breeze BSD, lalu sambung dengan shuttle bus BSD Link rute The Breeze –  ICE BSD.

Baca juga: Luncurkan Mobil EV di GIIAS 2024, Berikut Daftar Brand Ternama

Leave a comment