Cuaca di Indonesia masih belum diperkirakan dengan sangat tepat. Namun intensitas curah hujan masih terjadi hampir di setiap harinya. Hal ini bisa mengakibatkan genangan air di jalan-jalan sehingga kendaraan dapat terjadi aquaplaning.
Untuk mengatasi hal tersebut, PT Jasa Marga melalui PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM), Anak Usaha Jasa Marga yang bergerak di bidang layanan konstruksi dan preservasi jalan tol, berkomitmen meningkatkan sejumlah layanan untuk menyediakan infrastruktur jalan tol yang andal khususnya pada koridor Jalan Tol Jakarta-Cikampek melalukan sejumlah strategi.
Untuk mengantisipasi potensi genangan akibat curah hujan yang akhir-akhir ini berkisar pada intensitas sedang menuju tinggi di sepanjang Jalan Tol Jakarta-Cikampek, PT JMTM telah menyiagakan sejumlah peralatan peningkatan kapasitas pompa statis pada lokasi-lokasi rawan genangan.
Baca juga: Mengenal Aquaplaning dan Risiko Bikin Mobil Terbalik