Dukung NZE, Grab Indonesia Akan Tambah 1.000 Mobil Listrik hingga Akhir 2024

By dwi kurnia
2 Min Read
Grab Indonesia Akan Tambah 1.000 Mobil Listrik hingga Akhir 2024. (Foto: Antara)

INVERSI.IDGrab Indonesia, pemimpin pasar layanan ride-hailing, mengumumkan rencana ambisius untuk menambah lebih dari 1.000 mobil listrik ke dalam armadanya menjelang akhir tahun 2024.

Neneng Goenadi, Country Managing Director Grab Indonesia menjelaskan bahwa dengan penambahan ini, jumlah kendaraan listrik dalam armada Grab Indonesia akan mencapai sekitar 11 ribu unit, termasuk sepeda motor dan mobil.

Baca juga: Pentingnya Mengganti Oli Kendaraan Secara Rutin untuk Performa Optimal

- Advertisement -

Sejak tahun 2019, Grab telah mengoperasikan lebih dari 20 ribu kendaraan elektrik, baik roda dua maupun roda empat, yang telah berhasil mengurangi emisi karbon sebanyak 26.000 ton. Ini setara dengan penghematan lebih dari 11 juta liter bahan bakar minyak.

Grab berkomitmen untuk mendukung target pemerintah Indonesia mencapai emisi nol atau net zero emission (NZE) pada tahun 2060.

Leave a comment