Kelebihan Mobil Listrik
1. Lebih ramah lingkungan
Manfaat lain dari mobil jenis ini adalah tidak menghasilkan gas emisi atau polusi. Ini berbeda dengan kendaraan biasa yang masih menggunakan bahan bakar fosil.
Gas buang dari mobil konvensional dapat merusak lingkungan dan berkontribusi pada pemanasan global. Dengan menggunakan mobil listrik, kita bisa membantu mengurangi kerusakan lingkungan yang semakin parah.
2. Tidak menimbulkan suara bising
Salah satu kelebihan mobil listrik adalah tidak menimbulkan suara bising saat menekan pedal gas secara pebuh. Hal itu disebabkan karena tidak adanya proses pembakaran di dalam mobil seperti pada mobil konvensional
3. Teknologi dan fitur yang lebih canggih
Semakin hari, fitur-fitur pada mobil listrik semakin dikembangkan hingga menjadi lebih canggih. Fitur-fitur terbarukan tersebut bisa membuat pengalaman berkendara menjadi lebih menyenangkan.
Baca Juga: Mazda Akan Luncurkan Mobil Listrik dan Hybrid Akhir Tahun 2024
4. Pengisian daya bisa dilakukan di rumah
Anda bisa melakukan pengisian daya mobil dari rumah apabila komponen pengisian daya sudah terpasang.
Pengisian ulang di rumah juga memungkinkan para pemilik mobil untuk mengisi baterai selama malam hari atau saat mobil sedang tidak digunakan. Hal ini menjadikan proses pengisian daya jadi lebih nyaman dan efisien.