Mengenal Aquaplaning dan Risiko Bikin Mobil Terbalik

By dwi kurnia
4 Min Read
Aquaplaning hingga Penyebabnya, Bisa Bikin Mobil Kecelakaan Terbalik. (Foto: Honda Indonesia)

Penyebab terjadinya aquaplaning

Jika mobil Anda sedang berlari dengan kecepatan tertentu, sebagian air yang tidak sempat dipindahkan oleh alur yang dibentuk oleh telapak ban akan tetap tertahan di bawah ban sehingga membentuk lapisan tipis.

Walau tipis, kondisi itu cukup untuk menahan telapak ban mobil untuk tidak menyentuh permukaan jalan. Saat inilah ban mobil Anda mudah terangkat sehingga kehilangan traksi.

Baca juga: Berkualitas dan Tahan Lama, Ini Rekomendasi Merk Karpet Mobil

- Advertisement -

Nah, seringkali pengemudi tidak waspada hingga timbul kecelakaan lantaran kejadiannya hanya sepersekian detik saja. Analogi sederhananya seperti saat Anda terpeleset ubin licin.

Pernahkah Anda sadar bahwa ubin itu licin sampai akhirnya terpeleset? Tidak jauh berbeda dengan aquaplaning, pasti Anda tidak menyadarinya.

Kondisi serupa berlaku ketika mobil Anda terkena aquaplaning. Tipisnya lapisan air membuat Anda tidak sadar akan potensi bahaya sehingga relatif kurang berhati-hati. Apalagi saat itu mobil sedang dipacu kencang.

Leave a comment