Uji coba Toyota bZ4X
Hal ini bisa dibuktikan langsung ketika Toyota bZ4X berani unjuk gigi di acara Borobudur Marathon Powered by Bank Jateng yang sekaligus melanjutkan tradisi melibatkan mobil nol emisi karbon dalam setiap perhelatannya.
Ketika percobaan, mobil yang dibandrol dengan harga Rp 1,19 miliar ini memulai perjalanan dari Jakarta menuju Borobudur untuk ditampilkan sebagai display statis di race village Borobudur Marathon 2023 di Taman Lumbini Candi Borobudur. Perjalanan ini menempuh jarak sekitar 500 km.
Sebelum berangkat, baterai mobil memiliki daya sekitar 90 persen dan jarak tempuh yang masih tersisa 432 kilometer.
Pemberhentian pertama untuk mengisi daya baterai berada di tempat istirahat KM 228A daerah Cirebon karena memiliki Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).
Saat mobil tiba di SPKLU ini, baterai tinggal tersisa 14 persen. Namun karena baterai litium-ion bZ4X yang berkapasitas 71,4 kWh ini sanggup menyerap listrik hingga daya 150 kW, pengisian baterai dari 14 persen ke 81 persen tercatat hanya memakan waktu 42 menit.
Walaupun tak terisi penuh, mobil langsung tancap gas. Selama berada di jalan tol, layar multi-information display (MID) menunjukkan konsumsi listrik rata-rata 5,3 km per kWh.
Perjalanan terus berlanjut hingga sampai di kawasan Jatingaleh, Semarang untuk mengecas baterai di SPKLU di kantor PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah. Perlu menghabiskan waktu 2 jam untuk mengisi baterai hingga penuh.