PFF Rider Assistance Solution
Moto Guzzi Stelvio adalah model pertama yang mengusung PFF Rider Assistance Solution. Dengan teknologi radar 4D Imaging, sensor yang terpasang di atas dan di bawah lampu depan memberikan cakupan lebih luas dan andal dibandingkan sensor ultrasonik tradisional.
Inovasi ini dirancang khusus untuk kendaraan roda dua, menjawab tantangan dinamis yang berbeda dari mobil, termasuk penanganan saat menikung.
Stelvio juga menawarkan mode berkendara yang dapat disesuaikan dengan kondisi jalan dan preferensi pengendara. Desainnya mencerminkan detil premium, dengan bagian depan modern yang dilengkapi pola khas Moto Guzzi dan pencahayaan LED, menjadikannya mudah dikenali.
Baca juga: IMOS 2024, Pameran Sepeda Motor di Indonesia dengan Fokus pada Kendaraan Ramah Lingkungan