Di Indonesia, plat nomor kendaraan bukan hanya sekedar identitas, tapi juga memiliki peran penting dalam aturan lalu lintas saat berkendara. Oleh sebab itu, penting bagi setiap pengendara untuk mengetahui cara cek plat nomor kendaraan yang dimiliki.
Pasalnya, warna serta kombinasi huruf dan angka pada plat nomor mobil maupun motor memiliki fungsi penting untuk mengidentifikasi suatu kendaraan. Untuk memahami lebih lanjut tentang cara memeriksanya, Anda bisa baca artikel ini hingga selesai.
Baca juga: Fungsi dan Manfaat Car Seat Bayi, Demi Keamanan dan Kenyamanan
Plat nomor kendaraan merupakan elemen penting bagi setiap pemilik kendaraan di Indonesia. Regulasi terkait plat nomor ini telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 serta beberapa peraturan pemerintah terkait.
Artinya, setiap kendaraan baik itu motor maupun mobil wajib memiliki plat nomor yang memuat nomor registrasi, kode wilayah, serta masa berlakunya.