Spesifikasi Mobil Toyota Kijang Innova Zenix, Kendaraan Paus Fransiskus Selama di Jakarta

By dwi kurnia
6 Min Read
Spesifikasi Mobil Toyota Kijang Innova Zenix. (Foto: Oto)

Hybrid

Sementara itu, varian Hybrid juga membanggakan efisiensi bahan bakar yang tinggi, performa mesin yang optimal, serta pengalaman berkendara yang nyaman dan ramah lingkungan.

Dilengkapi dengan transmisi CVT, Innova Zenix Hybrid menawarkan responsifitas dan kinerja maksimal dari mesin 1987 cc yang dimilikinya, menjadikannya pilihan ideal untuk pengemudi yang mengutamakan kenyamanan dan efisiensi.

Innova Zenix 2024 mengadopsi platform unibody front -wheel-drive yang memastikan kelincahan dan kenyamanan maksimal dalam berkendara.

- Advertisement -

Sementara bagian interior dan fitur pada new Innova Zenix terbaru memiliki desain elegan. Toyota Kijang Innova Zenix terbaru didesain dengan bangku depan yang dirancang secara ergonomis dan mewah, seperti desain LED depan yang dibuat tipis di atas grille yang lebar.

Desain elegan interior, dilengkapi dengan material bermutu tinggi dan head unit yang lebar, menciptakan nuansa kemewahan di dalam kabin. Toyota Innova Zenix 2024 dengan kapasitas 7 penumpang adalah pilihan kendaraan keluarga medium yang mewah.

Fitur-fitur interiornya meliputi dashboard yang stylish, setir yang ergonomis, konsol yang fungsional, kapasitas kursi yang memadai. Hal tersebut menjadikan mobil MPV ini pilihan untuk setiap kalangan.

Baca juga: Biodata dan Profil Paus Fransiskus, Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik yang Berkunjung ke Indonesia

Toyota Kijang Innova Zenix dirancang dengan konfigurasi tiga baris bangku, dimana baris kedua dilengkapi dengan tempat penyimpanan yang luas, cup holder, serta headrest yang dapat disesuaikan.

All New Kijang Innova Zenix juga menggunakan captain seat ottoman untuk kenyamanan ekstra penumpang. Keheningan dalam kabin juga menjadi perhatian utama, dengan peredam kualitas tinggi di dasbor untuk memastikan bahwa suara mesin tidak meresap ke dalam.

Ada juga Fitur Rear Seat Entertainment (RSE) with smartphone connectivity telah didesain untuk memberikan hiburan kepada penumpang di bagian belakang mobil dengan koneksi yang mudah ke perangkat smartphone.

Leave a comment