INVERSI.ID– Tim Red Bull Racing Honda memimpin klasemen sementara di kategori pembalap dan juga konstruktor memasuki paruh kedua musim balap Formula 1 tahun 2024.
Mereka memimpin klasemen konstruktor F1 2024 dengan raihan 408 poin. Sementara pada klasemen pembalap, Max Verstappen masih memimpin klasemen dengan raihan 277 poin.
“Kami senang bisa mempertahankan momentum serta keunggulan kami pada paruh musim pertama lalu,” ungkap Team Principal Red Bull Racing, Christian Horner dikutip dari keterangan tertulisnya, Sabtu (24/8).
Hingga saat ini Tim Red Bull Racing Honda berhasil mengumpulkan 7 kemenangan dari 14 balapan yang sudah berjalan di paruh pertama musim F1 2024.
Baca juga: Catat Rekor, Pendapatan Lamborghini Meningkat
Paruh kedua musim balap F1 2024 ditandai dengan seri balap Grand Prix Belanda yang akan digelar di sirkuit Zandvoort pada hari Minggu, 25 Agustus 2024.
“Kami akan berupaya untuk mempertahankan apa yang sudah kami capai dengan sebaik mungkin pada setiap balapan pada paruh musim kedua yang akan dimulai pada seri Grand Prix Belanda akhir pekan ini,” jelas Christian.