Tren Semakin Meningkat, Ini Tips Merawat Mobil Listrik

By dwi kurnia
3 Min Read
Tips Merawat Mobil Listrik. (Foto: Ilustrasi BYD Seal 7)

Tips Merawat Baterai Mobil Listrik

Baterai pada banyak mobil listrik umumnya memiliki garansi hingga 10 tahun. Namun, penggunaan yang tidak tepat dapat mengurangi kemampuannya, yang akan berdampak negatif pada performa. Oleh karena itu, penting bagi pengguna mobil listrik untuk memperhatikan perawatan baterai.

Menurut Hyundai, yang paling krusial adalah mengisi baterai ketika kapasitasnya di bawah 20% untuk mencegah penurunan kinerja yang lebih cepat. Waktu ideal untuk mengisi daya adalah setiap dua hingga tiga hari.

Baca juga: Tips Penting Sebelum Melakukan Perjalanan dengan Mobil Listrik

- Advertisement -

Untuk menjaga daya baterai tetap tinggi, hindari akselerasi berat dalam waktu lama. Selain itu, parkir di tempat teduh dapat membantu mengurangi degradasi baterai lithium-ion akibat suhu yang tinggi.

Saat mengisi baterai mobil listrik, hindari pengisian hingga 100% karena dapat mempercepat degradasi. Namun, jika Anda berencana untuk melakukan perjalanan jauh, pengisian hingga 100% sangat disarankan.

Leave a comment