Binguo EV Keluaran Wuling
Selanjutnya, jenama ini memperkenalkan Binguo EV pada penghujung tahun 2023. Kendaraan listrik hatchback ini didukung fitur lengkap serta memiliki kemampuan jelajah hingga 410 kilometer dalam satu kali pengisian daya penuh.
Sepanjang Januari hingga September 2024, Binguo EV berhasil menjadi kendaraan listrik terlaris di Indonesia dengan angka penjualan mencapai 4.054 unit dan telah meraih dua penghargaan.
Guna melengkapi rangkaian ABC Stories, jenama ini menghadirkan Cloud EV pada Mei 2024. Mobil medium hatchback ini punya ruang kabin luas dan desain interior ergonomis.
Mobil listrik yang didukung Wuling Remote Control, perintah suara berbahasa Indonesia, dan ADAS ini dapat digunakan untuk menempuh jarak hingga 460 kilometer.
Baca Juga: 16 SMK Berkompetisi Konversi Motor Bensin ke Listrik di Sirkuit Sentul
Seluruh lini produk Wuling ABC Stories sudah diproduksi di pabrik di Indonesia. Tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) pada produk-produk kendaraan ini menurut perusahaan lebih dari 40 persen.