Elektabilitas Partai Solidaritas Indonesia (PSI) semakin naik imbas Kaesang Pangarep yang menjadi Ketua Umum PSI hingga efek ekor jas Prabowo Subianto. Ungkapan tersebut dikatakan oleh peneliti senior Populi Center Usep Saepul Ahyar.
Soal figur Kaesang Pangarep yang disebut sebagai salah satu faktor pendongkrak elektabilitas Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dilansir dari Antara, akibat adanya coattail effect dari Gibran Rakabuming Raka yang menjadi cawapres Prabowo Subianto.
“Itu ‘kan diduga faktor Kaseang, lalu itu juga saya menduga coattail effect-nya Gibran itu juga ada sebagian ke PSI, dan pasangan ini karena mendukung Prabowo-Gibran. Pasangan ini juga didukung milenial 52 persen, itu saya kira salah satu indikasi bahwa para pemilih Gibran dalam hal ini juga tertarik juga dengan PSI,” kata Usep dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu, 15 November 2023.
Elektabilitas PSI
Peneliti senior Populi Center katakan, cara kampanye PSI dengan karakter anak muda juga menjadi faktor pendongkrak elektabilitas lainnya.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
“Mereka memahami persis soal karakter anak muda, ‘kan kita tahu juga anak muda ini yang di bawah 45 tahun itu 52 persenan, itu angka yang cukup tinggi. PSI tahu karakternya,” ujar Usep Saepul Ahyar.