Fakta-Fakta Debat Cawapres, Gibran Ungguli 90 persen Mention di Media Sosial dari Cak Imin

By dwi kurnia
3 Min Read
Cawapres Gibran Ungguli 90 persen Mention di Media Sosial dari Cak Imin. (Foto: BBC)

Calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka menjadi sorotan para netizen di platform media sosial X yang dulunya Twitter terkait debat cawapres pertama pada Jumat (22/12) malam WIB hingga Sabtu (22/12) pagi. Penyebutan tersebut mencapai sekitar 90 persen.

Selain Gibran, cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin serta cawapres nomor urut 3 Mahfud MD beradu gagasan dalam bidang ekonomi kerakyatan dalam acara debat cawapres yang berlangsung di JCC, Senayan, Jakarta.

Selama rangkaian debat cawapres berlangsung hingga berakhir, nama Gibran booming di media sosial X sebanyak 67.5538 mention menyebut anak sulung presiden Jokowi itu. Sementara netizen yang membicarakan Muhaimin sebesar 37.928 mention, sedangkan 18.648 mention membicarakan Mahfud.

- Advertisement -

Baca juga: Debat Cawapres, Cak Imin Andalkan Kata “Slepet”. Apa Maknanya?

Leave a comment