Semangat dan Antusias Masyarakat ke TPS saat Pemilu 2024

By Anisa
3 Min Read
Semangat Masyarakat ke TPS saat Pemilu 2024 (Foto: Anisa/Inversi)

Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 063 Jalan Mini III, Kelurahan Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur pada 14 Februari 2024.

Menurut pantauan tim Inversi.id, petugas Tempat Pemungutan Suara (TPS) hingga Kelompok Penyelenggara pemungutan suara (KPPS) terlihat sibuk mempersiapkan TPS tersebut, seperti menyediakan tempat bilik suara.

TPS pun dibuka mulai pada pukul 07.00 WIB hingga pukul 13.00 WIB. Jam buka ini pun telah diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 3 tahun 2019.

- Advertisement -

Semangat Warga

Bahkan di tengah cuaca yang kurang mendukung, warga di sekitar kelurahan Bambu Apus terlihat semangat untuk memilih calon pemimpin Indonesia untuk 5 tahun kedepan.

Baca Juga: 4 Daftar TPS Unik Pemilu 2024 di Berbagai Daerah, Bertema Pernikahan hingga Valentine

Selain semangat, mereka juga terlihat sabar untuk mengantri sambil menunggu petugas memanggil nama mereka untuk menggunakan hak suara mereka. Warga juga terus berdatangan untuk memilih.

Bahkan masyarakat yang memilih di TPS 063 ini begitu tertib menunggu panggilan petugas dengan duduk di kursi yang telah disediakan oleh para petugas TPS.

Leave a comment