Prabowo-Gibran Berkomitmen Bangun Sekolah Unggulan di Setiap Daerah Provinsi NTT

By Ekel Suranta
2 Min Read
Pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran (foto: Instagram)

Inversi.id – Pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran berkomitmen membangun sekolah unggulan di setiap daerah Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT). Hal ini disampaikan Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Nusron Wahid.

Nusron mengatakan, banyaknya orangtua yang menyekolahkan anaknya di Surabaya, Yogyakarta dan sebagian Bandung karena kurangnya akses pendidikan di NTT.

“Ke depan Prabowo-Gibran akan membangun sekolah unggulan di setiap kabupaten di Provinsi Nusa Tenggara Timur. Agar anak-anak NTT bisa sekolah bagus tak perlu jauh-jauh,” ujar Nusron dalam keterangannya usai menghadiri rapat Konsolidasi Tim Kampanye Daerah, di Millenium Ballroom Kota Kupang, Jumat (7/12/2023).

- Advertisement -

Baca juga: Soal Pencegahan Stunting di Indonesia, Gibran Rakabuming: Perlu Pembenahan di Daerah Kumuh

Tidak hanya itu, Nusron juga mengatakan program penting Prabowo Gibran yang lain adalah mendirikan rumah sakit lengkap di tiap kabupaten. Selain itu, masih banyak program unggulan lain seperti makan siang gratis dan pembagian susu buat anak sekolah.

“Ini semua adalah hal yang berdammpak langsung pada kehidupan di daerah,” jelas Nusron.

Karena itu, lanjut politikus Golkar ini, perlu kerja keras dari semua tim kampanye untuk memenangkan pasangan Prabowo-Gibran.

“Kerja keras untuk memenangkan Prabowo Gibran. Caranya? Saya tidak mau mengajari itik berenang. Bapak dan Ibu lebih tahu di lapangan,” ujar Nusron.

Nusron optimistis pasangan Nomor Urut 2 akan menang mutlak di NTT. Pada Pemilu 2019, Presiden Jokowi menang lebih 80 persen di NTT, dan hal tersebut bisa berulang lagi namun sebagai kemenangan untuk pasangan Prabowo-Gibran.

Leave a comment