Pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo-Gibran berkomitmen untuk menjadikan seluruh pesantren di Indonesia serta infrastrukturnya menjadi program utamanya.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran saat mendampingi Prabowo berkunjung ke Pondok Pesantren Mittahul Huda di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu, 2 Desember 2023.
Baca Juga: Jelang Debat Capres-Cawapres, TKN Prabowo-Gibran: Kita Juga Mesti Kampanye
Ridwan Kamil mengatakan bahwa kampanye perdana Prabowo ke pesantren itu sebagai komitmennya atas implementasi Undang-Undang (UU) Nomor 18 Tahun 2019 tentang Pesantren yang disahkan Presiden Joko Widodo.
Pesantren Dijadikan Program Utama
Ridwan Kamil mengungkapkan komitmen Prabowo agar seluruh pesantren di Indonesia, UU, dukungan terhadap infrastruktur maupun bantuan kepada Majelis Masyayikh.
“Pak Prabowo berkomitmen seluruh pesantren di Indonesia, undang-undang pesantrennya, dukungan terhadap infrastruktur, bantuan kepada Majelis Masyayikh, majelis guru; itu akan dijadikan program utama,” kata Ridwan Kamil, dilansir dari Antara.
Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Publik Agar Tidak Khawatir dengan Tensi Pemilu 2024
Selain itu, untuk memaksimalkan implementasi UU Pesantren, lanjut Ridwan Kamil, kedatangan Prabowo ke Ponpes Mittahul Huda itu juga untuk menyambung tali silaturahim.
“Kan dulu saya jadi gubernur, wakil gubernurnya kan Pak Uu (Ruzhanul Ulum). Pak Uu kan keluarga di sini. Jadi, menyambung silaturahim kan lebih baik,” tambahnya.