Profil dan Biodata Ratu Wulla, Caleg DPR NasDem Peraih Suara Tertinggi Mengundurkan Diri

By Anisa
3 Min Read
Profil dan Biodata Ratu Wulla, Caleg DPR NasDem Peraih Suara Tertinggi Mengundurkan Diri (Foto: Instagram/@ratuwullatalu)

Ratu Wulla adalah politikus Indonesia yang memutuskan untuk mengundurkan diri setelah memperoleh suara tertinggi sebagai caleg DPR-RI dari Partai NasDem Nusa Tenggara Timur (NTT).

Surat pengunduran diri itu pun diterima oleh anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia August Mellaz saat memimpin Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Tingkat Nasional untuk Dapil II NTT pada Selasa, 12 Maret 2024.

Tentu suratnya kami terima nanti kami akan pelajari sendiri. Kami juga tidak akan sampaikaan di forum ini substansinya apa, karena yang pasti ini kan prosesnya memang rekapitulasi penghitungan perolehan suara,” kata August.

- Advertisement -

Baca Juga: Profil Sekjend PB PMII, Muhammad Rafsanjani Pemuda Sejuta Gagasan dan Intelektual Tinggi

Hal yang sama disampaikan Baharudin Hamzah sebagai Komisioner KPU. Ia membenarkan pengunduran diri Ratu yang sudah diserahkan NasDem ke KPU RI.

“Saat pleno di KPU pusat, Partai Nasdem menyerahkan surat pengunduran diri yang bersangkutan,” kata Baharudin.

Diketahui bahwa Ratu meraih suara paling banyak di dapilnya dengan 76.331 suara. Bahkan ia mengalahkan mantan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat yang meraih 65.359 suara.

Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil Ratu Wulla dan biodata Ratu Wulla.

Sosok Ratu Wulla

Ratu Wulla dikenal sebagai seorang politikus yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR-RI periode 2019-2024, mewakili daerah pemilihan Nusa Tenggara Timur II.

Baca Juga: Peran EA dan AEL dalam Kasus Tewasnya Satu Keluarga usai Lompat dari Apartemen di Jakarta

Politikus kelahiran Waikabubak, NTT pada 12 Oktober 1979 ini pernah menempuh pendidikan di S-1 Teknik Sipil, Universitas Mataram (1997–2002).

Leave a comment