Tim bola basket Prawira Harum Bandung berhasil meraih kemenangan dengan skor 85-58 atas Bima Perkasa Jogja, pada pertandingan lanjutan Indonesia Basketball League (IBL) 2024 yang berlangsung di C-Tra Prawira Arena, Bandung, Minggu (12/5/2024).
Kemenangan ini membuat pelatih Prawira Harum Bandung David Singleton senang, selain itu dia juga bangga dengan penampilan yang ditampilkan anak asuhnya pada pertandingan tersebut.
Pada pertandingan tersebut, Yudha Saputera dan kawan-kawan tampil tancap gas sejak kuarter pertama dan unggul 28-11. Menurut David Singleton, penampilan tersebut sesuai dengan harapan dan instruksinya.
“Hari ini semua pemain tampil dengan baik dan saya sangat bangga terhadap tim. Di sini, kami memberikan tantangan kepada para pemain untuk memulai pertandingan secara cepat,” katanya setelah pertandingan.