Preview Love Next Door Episode 6
Setelah melihat kebersamaan Choi Seung Hyo dan Bae Seok Ryu (Jung So Min), Tae Hee dengan tajam melihat tingkah laku Seung Hyo cukup berbeda.
“Kapan pun Seok Ryu tersenyum, kamu otomatis ikut tersenyum,” ungkap Tae Hee, sontak Seung Hyo kaget dengan tingkah laku tanpa diketahuinya.
Dalam potongan gambar yang baru dirilis, episode berikutnya Seok Ryu mampir ke kamar Seung Hyo di pagi hari dan secara tidak sengaja menemukan surat tersembunyi di mana dia menyatakan perasaannya padanya.
Baca juga: Jadwal Tayang Drama Korea No Gain No Love Full Episode 1-12
Ketika Seung Hyo kembali ke kamarnya setelah mandi, dia bergeming saat melihat surat di tangan Seok Ryu.
Sementara itu, Seok Ryu menatap Seung Hyo dengan canggung dan ekspresi terkejut, membuatnya penasaran apakah dia telah membaca surat itu dan mengetahui rahasia yang telah lama disimpannya. Akankah perasaan Choi Seung Hyo atas Bae Seok Ryu akan terungkap? Simak terus kelanjutan kisah mereka.
Demikianlah informasi update spoiler drama Korea Love Next Door episode 6. Ingin lebih tahu lebih dalam informasi drama Korea lainnya? Simak terus inversi.id.
*Ayo ikuti Inversi.id di Google News untuk mendapatkan informasi yang update seputar dunia hiburan, lifestyle, hingga berbagai berita menarik lainnya.