Karir Budi Said
Budi Said menjabat sebagai Direktur Utama PT Tridjaya Kartika Grup. Perusahaan ini bergerak di bidang properti yang bermarkas di Surabaya. PT Tridjaya Kartika Grup membawahi sejumlah properti mewah seperti perumahan, apartemen hingga plaza.
Adapun salah satu properti yang cukup populer adalah Plaza Marina, pusat perbelanjaan yang populer dengan konter handphone lengkap di Kota Surabaya.
Baca Juga: Biodata dan Profil Faizal Assegaf, Kritikus Politik Indonesia
Mengutip dari lama resmi perusahaan, kantor perusahaan itu berada di Puncak Marina Tower, Margorejo Indah, Kota Surabaya. Sedangkan beberapa perumahan mewah yang dikembangkan oleh Tridjaya Kartika antara lain Kertajaya Indah Regency di Sukolilo, Taman Indah Regency di Geluran Sidoarjo, dan Florencia Regency di Gebang Sidoarjo.
Baca Juga: Profil dan Biodata Gelandang Persib Levy Clement Madinda Fokus Menang di Kandang
Selain itu, perusahaan juga diketahui jadi pengembang apartemen di Kota Surabaya bernama Puncak Marina yang berlokasi di Margorejo Indah.