Libur Panjang: Jakarta Lengang, Arus Lalu Lintas Sudirman hingga Monas Lancar

By Ade Kurniawan
2 Min Read
jalan jenderal Sudirman. Foto: capture youtube

Pada libur panjang Kamis (9/5/2024), arus lalu lintas di Jalan Sudirman hingga Jalan MH Thamrin, Monas Jakarta, terpantau lengang dengan hanya sedikit kendaraan melintas.

Menurut pantauan redaksi, mulai pukul 10.00 WIB, lalu lintas dari Jalan Sudirman hingga MH Thamrin terlihat lancar tanpa hambatan, dengan kendaraan melaju tanpa kepadatan yang signifikan.

Kondisi jalan pun terlihat lengang, bahkan di kawasan Thamrin tidak terjadi kepadatan kendaraan seperti pada hari kerja biasanya.

- Advertisement -

Arus lalu lintas di Jakarta terlihat lancar pada hari tersebut, berbeda dengan hari biasa yang selalu padat kendaraan.

Baca Juga: Tebet Eco Park, Oase Hijau di Tengah Hingar-Bingar Kota Jakarta, Rasakan Sensasi Healing Gratis

Libur kenaikan Yesus Kristus dimanfaatkan oleh sebagian warga Jakarta seperti istirahat di rumah dan berkumpul bersama keluarga.

Tak hanya itu, warga juga ada yang memanfaatkan liburan ini untuk ke tempat rekreasi di Jakarta seperti Ragunan, Ancol ataupun Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Tak dipungkiri, warga Jakarta juga menikmati mometum libur panjang ini untuk liburan ke luar kota seperti Puncak, Bogor ataupun Bandung, Jawa Barat.

Untuk diketahui, libur kenaikan Yesus Kristus adalah peristiwa yang terjadi 40 hari setelah Kebangkitan Yesus, di mana disaksikan oleh murid-murid-Nya, Yesus Kristus terangkat naik ke langit dan kemudian hilang dari pandangan setelah tertutup awan, seperti yang dicatat dalam bagian Perjanjian Baru di Alkitab Kristen.

Leave a comment