Ribuan Pelayat Antar Preman Legenda Dimakamkan, Ada Ketua DPC PDIP dan Wakil Walikota Solo

By yenny hardiyanti
2 Min Read
Preman legenda Solo Raya yakni Panunggal atau biasa disapa dengan Pakde Nunggal meninggal dunia pada Minggu (12/5) pukul 16.10 WB di RS Brayat Minulya, Kota Solo. (Foto: Ist)

Ribuan orang mengantarkan kepergian untuk selamanya Panunggal atau Nunggal, pendiri kelompok Gondhez’s pada hari ini. Para pelayat berkumpul di rumah duka di Perumahan Solo Bunga 2 Mojosongo, Jebres, Kota Solo sejak pagi hari, hingga pemberangkatan jenazah pukul 13.00 WIB

Diantara para pelayat terlihat sosok Ketua DPC PDIP Solo, F.X. Hadi Rudyatmo, dan Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa. Kemudian, terlihat pula pengusaha Solo, Purwono dan Bambang Gage Nugroho ikut mengantarkan almarhum Nunggal ke peristirahatan terakhirnya.

Baca Juga: Preman Legenda Solo Raya Meninggal, Jenazah Nunggal Dimakamkan Siang Ini

- Advertisement -

Saat prosesi pemberangkatan jenazah, perwakilan keluarga menyampaikan permohonan maaf apabila semasa hidup Nunggal pernah berbuat kesalahan.

Berdasarkan informasi yang diperoleh inversi.id, Panunggal meninggal dunia di usia 57 tahun. Almarhum menghembuskan nafas terakhirnya pada Minggu, 12 Mei 2024 pukul 16.10 WIB di RS Brayat Minulya, Kota Solo.

Hari ini, Senin, 13 Mei 2024, jenazah Nunggal dimakamkan di TPU Purwoloyo, Kota Solo pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Profil Almarhum Nunggal Preman Legenda di Solo Raya, Punya Puluhan Panglima Tempur

Jenazah Nunggal diberangkatkan dari rumah duka di Perumahan Solo Bunga 2 Residence Kedung Tungkul, Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres.

Almarhum Nunggal meninggalkan tiga orang anak yakni Destanya Mayang Karisma, Ade Top Rivarita, dan Sakura Cicilia Putri Lukita. Sang istri, Bertila Sri Catur Ganawati telah meninggal terlebih dahulu.

Leave a comment