Indonesia kaya dengan beragam tradisi Nusantara yang berbeda-beda, salah satunya di Blitar, Jawa Timur. Masyarakat di Blitar memiliki tradisi Tiban untuk memohon hujan di tengah musim kemarau panjang melanda.
Melansir Tribunjatim, ritual Tiban ini sarat makna dan menjadi sebuah pertunjukan seni dan budaya yang patut dilestarikan. Tradisi Tiban diprakarsai oleh masyarakat Desa Kademangan, Blitar.
Mereka berharap dengan ritual ini, hujan akan segera turun dan membawa berkah bagi para petani. Tradisi ini memiliki filosofi mendalam, yaitu tentang datangnya sesuatu yang tidak terduga, seperti hujan yang turun secara tiba-tiba di musim kemarau.
Tiban sendiri berasal dari kata Tiba yang memiliki makna jatuh. Secara filosofi, Tiban bermakna timbulnya sesuatu yang datang dari arah yang tidak bisa terduga.
Baca juga: Melihat Tas Luna Maya yang Harganya Bisa Buat Beli Motor Baru, Modelnya Lucu Banget
Penyelenggaraan Tiban ini pun dengan mendirikan panggung megah. Layaknya sebuah pagelaran musik, arena Tiban pun mirip lapangan yang disulap di atas panggung.